
Pengalaman hidup pribadi saya saat awal-awal menjadi seorang leader di perusahaan saya bekerja. Kebetulan saat itu saya menjadi seorang Kepala Bagian suatu department. Saya punya kebiasaan melakukan inspeksi ke lapangan, meninjau rutin apa yang orang saya kerjakan dilapangan di waktu-waktu yang tak terduga. One day, waktu saya melakukan hal tersebut, saya melihat ada suatu kejadian yang benar-benar tidak dapat saya tolerir. Bayangkan, bermain bola basket di saat jam kerja. Wow! Saya pribadi suka sekali bermain basket, tapi ya tahu dirilah, jam kerja masa bermain basket.
Tak lama saya menghampiri orang saya tersebut, kebetulan juga dia adalah seorang Kepala Regu. Waktu itu saya langsung mengingatkan dia, dengan nada yang keras, plus juga...